This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Monday, July 2, 2018

Instalasi Virtual Box




Instalasi VirtualBox




Dibuat oleh:
Nauroh Syifa Fadhillah (XI TKC C/22)



SMK N 1 NGAWEN
Tahun Pelajaran 2017/2018
Alamat : Jono, Tancep, Ngawen, Gunungkidul, Yogyakarta







Kata Pengantar

Puji syukur saya panjatkan ke hadirat Allah S.W.T yang telah memberikan kesehatan jasmani dan rohani, sehingga saya dapat mengerjakan dan menyelesaikan makalah tentang Instalasi Virtual Box. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan kepada Nabi besar kita Nabi Muhammad S.A.W dan tak lupa kepada para sohabatnya para tabi’in-tabi’innya juga kita selaku umat yang selalu mengikuti jejaknya hingga ahkir zaman nanti.
Saya sangat menyadari bahwa masih banyak keterbatasan tingkat kemampuan dan pemahaman sehingga makalah yang saya buat masih banyak kekurangan dan masih jauh dari kata sempurna, karena yang benar hanya milik Allah. Dalam proses penyelesaian makalah ini banyak yang membantu saya baik dari segi pengetahuan maupun dorongan moral dari semua pihak. Oleh karena itu saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada guru dan teman – teman.






                                                                                                            Ngawen, 30 Januari 2018


                                                                                                                        Penyusun











Daftar Isi



Halaman sampul 
Kata pengantar 
Daftar isi 
BAB I PENDAHULUAN 
1.1 Latar belakang 
1.2 Tujuan 

BAB II PEMBAHASAN 
2.1 Sejarah virtualbox 
2.2 Pengerian virtualbox 
2.3 Cara menginstall virtualbox 

BAB III PENUTUP 
3.1 Kesimpulan 

Daftar pustaka 






BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang
       Dalam aspek kehidupan manusia saat ini tidak dapat dilepaskan dari teknologi khususnya teknologi komputer. Saat ini banyak teknologi komputer yang begitu berkembang pesat apalagi di dunia internasional  tak jauh dari teknologi komputer hal ini pula yang menyebabkan kebanyakkan orang belajar dan ingin tahu akan ilmu serta pengembangan teknologi komputer.
       Mungkin bagi informasi teknologi  (IT) nama virtual box sudah tidak asing lagi didengar. Biasanya virtualbox digunakan untuk mencoba sebuah sistem operasi tanpa harus menimpa sistem operasi yang sudah ada. VirtualBox adalah sebuah software yang berfungsi untuk metode pembelajaran dalam menginstall Operasi Sistem secara virtual. Jadi pada intinya jika ingin belajar menginstall PC tidak perlu membongkar dan install ulang, cukup menggunakan virtual box sehingga bisa menginstall OS ke dalam PC. Hanya saja sifatnnya virtual, tetapi tidak akan jauh berbeda dengan yang aslinya.

1.2 Tujuan
Adapun tujuan dari pemmbuatan laporan  ini adalah :
1.   Kita dapat mengetahui apa sebenarnya Virtual Box
2.   Kita dapat mengetahui Proses Instalasi Windows 7
3.   Kita dapat mengetahui bagian – bagian dari perangkat tersebut.
4.   Kita dapat mengetahui fungsi atau kegunaannya.
5.   Kita dapat memahami seluruh isi dari makalah ini.





BAB II PEMBAHASAN
2.1 Sejarah Virtual Box
    Virtual box pertama kali dikembangkan oleh perusahaan Jerman (Innotek GmbH). Pada February 2008, Inootek GmbH diakusisi oleh [Sum Microsystem]. Kata virtualisasi juga merujuk ke kamus Oxford (Convert “something” to a computer generated simulation of relity).
Oracle VM VirtualBox adalah perangkat lunak instalasi yang dapat digunakan untuk mengeksekusi sistem operasi “tambahan” di dalam sistem operasi “utama”. Sebagai contoh, jika seseorang mempunyai sistem operasi MS Windows yang terpasang di komputernya, maka seseorang tersebut dapat pula menjalankan sistem operasi lain yang diinginkan di dalam sistem operasi MS Windows. Fungsi ini sangat penting jika seseorang ingin melakukan ujicoba dan simulasi instalisasi suatu sistem tanpa harus kehilangan sistem yang ada. Aplikasi dengan fungsi sejenisnya adallah Vmware dan Microsoft Virtual PC.
Menurut Wahidun cara menggunakan virtualbox (virtual mesin) mempermudah kita belajar komputer meski tidak memiliki komputer atau yang takut komputernya rusak karena salah oprek, teratasi dengan adanya virtualbox. Dan jenis virtual mesin /virtual box ini banyak ragamnya, seperti milik microsoft bernama virtualPC, ada lagi QEMU emulator, ada vmware dan banyak lagi yang lainnya. Di antara sekian virtual mesin tersebut saya pertama kali menggunakan qemu, dan sekarang lebih menyukai virtualbox, yang support di mesin windows manapun, tanpa harus mendownload file yang sama, virtualbox dapat di jalankan di mesin 32 mapun 64.


2.2 Pengertian Virtualbox
VirtualBox adalah perangkat lunak virtualisasi yang dapat digunakan untuk mengeksekusi sistem operasi “tambahan” di dalam sistem operasi “utama”. Sebagai contoh, jika seseorang mempunyai sistem operasi MS Windows yang terpasang di komputernya, maka yang bersangkutan dapat pula menjalankan sistem operasi lain yang diinginkan di dalam sistem operasi MS Windows tersebut.
VirtualBox adalah sebuah software yang berfungsi untuk metode pembelajaran dalam menginstall Operasi Sistem secara virtual. Jadi pada intinya jika ingin belajar menginstall PC tidak perlu membongkar dan install ulang, cukup menggunakan virtual box sehingga bisa menginstall OS ke dalam PC. Hanya saja sifatnnya virtual, tetapi tidak akan jauh berbeda dengan yang aslinya.
VirtualBox bebas didownload dan digunakan (lisensi GNU GPL versi 2) serta mendukung banyak jenis ystem operasi, baik untuk versi 32 bit maupun 64 bit, baik sebagai host, mulai ystem operasi Windows, Linux, Macintosh, dan Solaris, serta sebagai guest untuk lebih banyak ystem operasi, mulai dari Windows (NT 4.0, 2000, XP, 2003 Server, Vista, Windows 7, Windows 8), DOS/Windows 3.x, Linux (2.4, 2.6 dan 3.x), Solaris dan OpenSolaris, OS/2, sampai OpenBSD.



2.3 Cara menginstall virtualbox
Instalasi VirtualBox dapat menggunakan file instalasi (offline) atau secara online. Instalasi online hanya dapat dilakukan untuk hosts Linux. Untuk sistem operasi Windows (32 bit atau 64 bit), download file aplikasi VirtualBox di bagian VirtualBox for Windows hosts. Selanjutnya sebagai berikut:
1)    Klik dua kali pada file aplikasi VirtualBox yang telah di download tersebut.
      Selanjutnya muncul layar selamat datang dalam proses instalasi VirtualBox.
       Klik tombol Next untuk proses selanjutnya.


                                                                 Gambar 1.1




2)    Di bagian ini, dapat menentukan fitur apa yang akan diinstall atau tidak, mulai dari dukungan
terhadap USB, jaringan sampai script Phyton untuk VirtualBox API. Di bagian ini kita juga dapat menentukan lokasi folder VirtualBox akan diinstall. Biarkan seluruh pengaturan folder dan fitur aplikasi yang akan diinstall. Klik tombol Next untuk proses selanjutnya.


                                                                Gambar 1.2


3)    Di bagian ini dapat menentukan apakah cara akses VirtualBox secara cepat (shortcut) akan diinstall pada bagian desktop dan Quick Launch Bar. Aktifkan Register file associations agar file dengan ekstensi terkait VirtualBox dikenal oleh sistem operasi. Klik tombol Next untuk proses selanjutnya.

                     
                                                                 Gambar 1.3



4)  Selanjutnya muncul pemberitahuan, bahwa dalam proses instalasi, interface atau kartu jaringan yang ada pada komputer akan dinonaktifkan untuk sementara waktu, namun akan diaktifkan kembali secara otomatis, dengan tambahan kartu jaringan virtual bawaan dari VirtualBox. Klik tombol Yes untuk melanjutkan proses instalasi.


                                       Gambar 1.4



5)    VirtualBox sudah memiliki informasi yang diperlukan dan siap untuk diinstall.
      Klik tombol Install untuk memulai proses instalasi VirtualBox.


                                                                  Gambar 1.5



                                                                Gambar 1.6



6)    Layar selanjutnya menginformasikan bahwa instalasi VirtualBox sudah selesai dilakukan. Klik tombol Finish untuk keluar dari proses instalasi dan menjalankan aplikasi VirtualBox.


                                                                 Gambar 1.7




7)    Tampilan awal aplikasi VirtualBox yang baru diinstall.


                                                       Gambar  1.8






BAB III PENUTUP


Kesimpulan
    Dalam mengetahui sejarah pengertian serta proses intalasi virtualbox dapat disimpulkan bahwa dalam mempelajari virtualbox untuk menginstall PC tidak perlu membongkar dan install ulang, cukup menggunakan virtual box sehingga bisa menginstall OS ke dalam PC. Hanya saja sifatnnya virtual, tetapi tidak akan jauh berbeda dengan yang aslinya.